Sukseskan Kegiatan Jambore Kesehatan Jiwa, Ini Yang Dilakukan Koramil 0831/06 Kenjeran

    Sukseskan Kegiatan Jambore Kesehatan Jiwa, Ini Yang Dilakukan Koramil 0831/06 Kenjeran

     

    SURABAYA - Rabu, 16 Oktober 2024. Anggota Koramil 0831/06 Kenjeran, Peltu Rusdianto, bersama Tiga Pilar Kecamatan Bulak, aktif memantau dan memonitoring kegiatan Jambore Kesehatan Jiwa Tingkat Profesi Jawa Timur Tahun 2024 pada hari kedua. Kegiatan ini berlangsung di Taman Hiburan Pantai Lama (THP) Jalan Pantai Kenjeran, Kelurahan Kenjeran, Kecamatan Bulak.

     

    Peltu Rusdianto, beserta anggota Tiga Pilar lainnya, hadir untuk memastikan kelancaran dan keamanan kegiatan Jambore Kesehatan Jiwa. Mereka juga berinteraksi dengan para peserta dan panitia untuk memahami lebih dalam tentang kegiatan ini.

     

    Jambore Kesehatan Jiwa ini merupakan kegiatan penting yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan pemahaman masyarakat tentang kesehatan jiwa. Kegiatan ini juga menjadi wadah bagi para profesional di bidang kesehatan jiwa untuk saling bertukar ilmu dan pengalaman.

     

    Dengan adanya pemantauan dari Koramil 0831/06 Kenjeran dan Tiga Pilar Kecamatan Bulak, diharapkan kegiatan Jambore Kesehatan Jiwa dapat berjalan dengan baik dan sukses. Hal ini akan berdampak positif pada peningkatan kesadaran masyarakat tentang pentingnya kesehatan jiwa.

    surabaya
    Arif Rido

    Arif Rido

    Artikel Sebelumnya

    Babinsa dan Bhabinkamtibmas Rungkut Kidul...

    Artikel Berikutnya

    Peduli Kesehatan Balita, Babinsa Koramil...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Pergerakan Masyarakat saat Libur Nataru Diprediksi Capai 110 Juta Orang, Polri Siapkan Strategi Lalu Lintas
    Perhutani KPH Malang Hadiri Malang Coffee Week 2024
    Hanumbara Coffee, Wakil Jawa Timur di Jakarta Coffee Week 2024

    Ikuti Kami